Kesuksesan yang diraih Real Madrid dan Lamine Yamal di 2023/2024 diganjar penghargaan. Keduanya memenangi trofi Laureus World Sports Awards 2025 di kategori yang berbeda.
Seremoni Laureus Sports Award tahun ini digelar di kota Madrid, Spanyol pada Senin, 21 April. Penghargaan ini terdiri atas delapan kategori baik individual ataupun tim.
Madrid merebut penghargaan Laureus Team of the Year setelah memenangi Liga Spanyol dan Liga Champions pada musim lalu. Los Blancos mengungguli para nominator lain seperti klub NBA Boston Celtics, Barcelona putri, tim Formula 1 McLaren, Timnas basket putra Amerika Serikat, dan Timnas Spanyol putra, yang sukses menggondol Piala Eropa 2024.
Luka Modric dan Dani Carvajal mewakili Real Madrid untuk menerima penghargaan tersebut. “Kami menjalani musim yang hebat dan menunjukkan kesempurnaan di lapangan,” sahut gelandang Madrid sekaligus bintang sepakbola Kroasia ini.
“Real Madrid selalu mendorong Anda melakukan yang terbaik, mencapai level tertinggi, dan itulah mengapa kami pantas memenanginya,” Modric menambahkan dikutip AS.
Sementara itu Lamine Yamal, wonderkid Barcelona, terpilih untuk memenangi Laureus Breakthrough of the Year Award. Winger berusia 17 tahun itu menjadi salah satu pemain paling berpengaruh Timnas Spanyol saat menjadi kampiun Eropa.
Yamal mengalahkan pesaing-pesaingnya, yaitu Julien Alfred (pelari St. Lucia), Summer McIntosh (perenang putri Kanada), Letsile Tebogo (pelari putra Botswana), Bayer Leverkusen putra, dan Victor Wembanyama (pebasket San Antonio Spurs).
Lamine Yamal berpeluang besar mengawinkan penghargaan ini dengan kesuksesan bersama Barcelona di akhir 2024/2025. Yamal telah membukukan 14 gol dan 22 assist untuk membantu Barca terus membuka peluang merebut treble.
Laureus World Sports Awards digelar untuk mengapresiasi atlet individu maupun tim yang meraih kesuksesan di sepanjang tahun. Penghargaan ini pertama kali diselenggarakan pada 2000 atau 25 tahun yang lalu.(Sumber)