Jadwal Perempat Final AJC Jumat, 28/7/2017 : Indonesia Masih Memiliki 8 Wakil

jadwal perempat final AJC hari ini, Jumat 28 Juli 2017

RadarAktual.com – Jadwal Perempat final AJC 2017. Kompetisi Asia Junior Championship (AJC) 2017 perorangan segera memasuki babak perempat final pada hari ini, Jumat (28/7). Pada perempat final AJC 2017 ini, Indonesia masih memiliki 8 wakil yang bertahan.

Jadwal perempat final AJC 2017. partai seru akan tersaji di nomor tunggal putra ketika ungulan 16 Indonesia, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay akan bertemu dengan unggulan 4 Taiwan, Chen Chi Ting.

Selain itu, pada nomor ganda putri, Serena Kani / Pita Haningtyas Mentari akan menjajal kekuatan Xuanxuan Liu / Yuting Xia dari China. Wakil Indonesia di nomor ganda putri lainnya yakni Jauza Fadhila Sugiarto / Ribka Sugiarto juga akan bertemu dengan wakil China, Yan Chenxue / Zhou Meng. Sedangkan Agatha Emanuela / Siti Fadhila Silva Ramadhanti akan bertemu dengan Chang Yeng Ting / Tseng Yu-Shi dari Taiwan.

Pada nomor ganda putra, Indonesia masih memiliki 2 wakil yang bertahan yakni pasangan Abbiyu Fauzan Majjid / Muhammad Shohibul Fikri dan Rizki Adam / Adnan Maulana. Pada babak perempat final AJC 2017 ini, Fauzan / Fikri akan bertemu dengan Tae Yang Shin / Chan Wang. Sedangkan Rizki / Adnan akan bertemu dengan unggulan 2 Korea, Sang Min Lee / Sung Seung Na.

Laga berat bakal dilakoni oleh Choirunisa di nomor tunggal putri pada babak perempat final ini. Choirunisa yang merupakan satu-satunya wakil di nomor tunggal putri, akan bertemu dengan unggulan 2 Singapura, Yeo Jia Min.

Berikut jadwal Perempat final AJC 2017 :