SUCA 3 Gantung Mic 16 Oktober 2017, Grup 1 Babak 8 Besar Tadi Malam

RadarAktual.com – SUCA 3 Gantung Mic 16 Oktober 2017, Grup 1 Babak 8 Besar Tadi Malam. Stand Up Comedy Academy 3 (SUCA 3) sudah memasuki babak 8 besar dimana tadi malam, Senin (16/10) giliran para komika grup 1 yang tampil. Mereka yakni :

  • Ate Lampung anak didik Andy ‘Awwe’ Wijaya
  • Karyn Medan anak didik MoSidik
  • Yoga Banjarnegara anak didik Isman
  • Bintang Jakarta anak didik David Nurbiyanto

Gantung mic SUCA 3 Senin, 16 Oktober 2017 tadi malam. Karyn Medan membawakan materi tentang sekolah mendapat komentar dari Radit semakin kesini penampilannya semakin bagus. Kalau konsisten, saya yakin bisa masuk tiga besar. Sedangkan menurut Babe, meskipun Karyn kecil, namun mentalnya besar dan call backnya keren banget.

Yoga Banjarnegara membawakan materi tentang masa kecil mendapat komentar dari Abdel sepertinya Yoga kurang percaya diri dan materinya sedikit mudah ketebak. Sedangkan menurut Jarwo, Grrr nya sangat tipis tipis padahal premisnya sebenarnya sangat bagus tapi kurang berhasil menggali ide-idenya.

Bintang Jakarta membawakan materi tentang masa kecil mendapat komentar dari Radit, penampilannya sangat dewasa dan tadi malam adalah penampilan terbaik. Sedangkan menurut Ge Pamungkas, lengkap, cerdas dan tidak ada kurangnya, Semua premisnya ngena banget.

Dan terakhir Ate Lampung membawakan materi tentang profesi mendapat komentar dari Babe jadikan kelebihannya sebagai senjata, act out nya harus lebih dikembangkan. Sedangkan menurut Jarwo, penampilan Ate sudah bagus dan ada perkembangan tapi ada sedikit punchline yang tipis.

Dua komika yang berada di posisi aman dan langsung lolos ke babak berikutnya yakni Karyn Medan dan Bintang Jakarta. Sedangkan dua komika lainnya yakni Ate Lampung dan Yoga Banjarnegara berada di posisi bottom two dan satu diantaranya akan gantung mic.

Dari keputusan dewan juri, maka Yoga Banjarnegara yang gantung mic di grup 1 babak 8 besar SUCA 3 tadi malam, Senin 16 Oktober 2017.