Utamakan Baim Wong Daripada Anak, Paula Verhoeven: Nanti Diurusin Orang Lain Bahaya

Model Paula Verhoeven membina biduk rumah tangga dengan Baim Wong pada 22 November 2018. Dari pernikahan itu, keduanya telah dikaruniai seorang anak bernama Kiano Tiger Wong. Meski sudah punya anak, Paula tetap mengutamakan suaminya.

Paula Verhoeven menyampaikan hal itu saat berbincang dengan Boy William. Saat itu, Boy menanyakan perempuan 33 tahun tersebut lebih sayang terhadap suami atau anak.

“Mindset-nya harus lebih tetap suami nomor satu,” kata Paula di kanal YouTube Boy William.

Paula Verhoeven mengatakan, ketika memiliki anak, terkadang seorang istri jadi lebih fokus untuk mengurus buah hati. Sehingga, suaminya merasa tidak diperhatikan.

“Kadang-kadang yang bikin salah, kita lebih fokus ke anak, suami enggak diurusin. Nanti diurusin orang lain bahaya, kan. Mending kita yang ngurusin,” tutur Paula.

Paula kini tengah mengandung anak kedua. Ia tetap akan mempertahankan mindset tersebut ketika anak keduanya lahir.

“Mindset pertama suami harus tetap nomor satu, Kiano nomor dua, adiknya juga nomor dua,” ucap Paula.

Paula merasa bahagia usai membina biduk rumah tangga dengan Baim. Ia bersyukur karena telah diberi pendamping hidup oleh Tuhan. “Kita harus bersyukur. Dulu sebelum menikah, pengin nikah, sudah dikasih jodoh harus bersyukur,” ujar Paula.

Setelah menikah dan memiliki anak, Paula mengurangi pekerjaannya di dunia modeling. Ia hanya mengambil beberapa pekerjaan terkait dengan photoshoot. “Modeling untuk catwalk enggak. Tapi, yang lain iya. Foto, majalah, masih,” kata Paula {kumparan}