UEFA Akhirnya Putuskan Final Liga Eropa 2020-2021 Boleh Dihadiri Penonton

Induk sepakbola Eropa, UEFA, memastikan bahwa partai final Liga Eropa musim 2020-2021 bakal dihadiri oleh penonton langsung ke stadion. Hal tersebut setelah UEFA mendapatkan lampu hijau oleh pemerintah Polandia selaku venue final Liga Eropa musim ini.

Sebagaimana diketahui, turnamen Liga Eropa 2020-2021 memang sudah memasuki fase akhir. Ya, kini hanya tinggal tersisa empat tim yang tengah berjuang untuk bisa mengamankan dua tiket tampil di partai final yang berlangsung di Gdansk Stadium, Polandia, pada 26 Mei mendatang.

Keempat klub tersebut adalah Manchester United, AS Roma, Villarreal, dan Arsenal. Sejauh ini Man United dan Villarreal memang paling berpeluang untuk tampil di pertandingan final Liga Eropa 2020-2021.

Pasalnya pada leg pertama semifinal Liga Eropa 2020-2021, Man United sendiri berhasil membungkam Roma dengan skor 6-2 di Old Trafford Stadium. Sementara Villarreal menyudahi perlawanan Arsenal dengan skor 2-1 di Estadio de la Caramica.

Pertandingan leg kedua semifinal Liga Eropa 2020-2021 sendiri bakal berlangsung pada, Jumat 7 Mei 2021, dini hari WIB. Laga final Liga Eropa 2020-2021 bakal dilangsungkan berbeda dengan musim sebelumnya, yang mana diperbolehkan dihadiri oleh penonton.

Hal tersebut terjadi setelah pihak UEFA berkonsultasi dengan Pemerintah Polandia, mereka diizinkan untuk menggelar final Liga Eropa 2020-2021 dengan penonton. Namun untuk tetap menerapkan social distancing di dalam stadion.

Tidak hanya itu, UEFA juga mengatakan bahwa kapasitas stadion tidak dapat diisi penuh oleh para penonton, yakni hanya mencapai 25%. Namun ini menjadi angin segar, mengingat sebagian besar negara-negara masih dilanda pandemi Covid-19.

Selain itu, UEFA mengonfirmasi bahwa penonton dari luar Polandia juga diperbolehkan untuk hadir di dalam stadion pada pertandingan final Liga Eropa 2020-2021.

Akan tetapi untuk mendapatkan izin, maka para calon penonton harus sudah dipastikan negatif Covid-19 atau sudah menjalani vaksinasi.

Sementara untuk final Liga Champions 2020-2021, pihak UEFA belum memberikan konfirmasi apa-apa terkait izin menghadiri stadion.

Sejauh ini induk sepakbola Eropa tersebut masih dalam proses pembicaraan dengan pemerintah Turki soal kemungkinan penonton hadir di venue final Liga Champions musim ini, yakni Ataturk Olimpiyat Stadium. {okezone}