News  

Roket Hamas Menggila, Stok Iron Dome Israel Menipis, Barat Paksa Gencatan Senjata

Pengamat Internasional, Hasmi Bakhtiar mengatakan bahwa kali ini Israel tengah khawatir. Pasalnya, kata Hasmi Bakhtiar serangan roket dari Hamas kian menggila, sehingga Israel mulai khawatir karena stok Iron Dome semakin menipis.

Hal tersebut diungkapkan Hasmi Bakhtiar melalui akun twitter pribadinya pada 15 Mei 2021.

“Israel mulai khawatir stok Iron dome menipis, sedangkan roket dari Hamas terus menggila. Barat mulai memaksa untuk gencatan senjata,” cuit Hasmi Bakhtiar seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitternya.

Ia pun menuturkan bahwa saat ini pasukan Hamas tengah menghajar Ashkelon. Dengan sasaran sedikit maju ke Ashdod sebelum ke Haifa. Ini yang dihantam jalur ekonomi Israel.

“Saat ini Hamas kembali menghajar Ashkelon dengan roket. Tapi kali ini sasaranya sedikit maju ke Ashdod sebelum ke Haifa. Ini yang dihantam jalur ekonomi Israel,” ujarnya.

Dari tulisannya, Hasmi Bakhtiar mengatakan bahwa pengiriman roket Al-Qosam merupakan penyerangan balasan atas syahidnya warga Palestina di Tepi Barat.

“AlQossam: kami mengirim roket ke Beer Sheva sebagai balasan syahidnya warga Palestine di Tepi Barat,” tulisnya.

Al-Qosam mengatakan bahwa hal tersebut justru menjadi alasan bersatunya para pejuang Palestine. Tak hanya itu, dengan bersatunya para pejuang Palestine, Israel bisa binasa.

“Jangan sampai pejuang Palestine menemukan alasan untuk bersatu, bisa binasa Israel,” sambungnya. {pikiranrakyat}