JADWAL lengkap wakil Indonesia di cabang olahraga (cabor) bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020 sudah dirilis. Jika tak ada aral melintang, 11 pebulu tangkis Indonesia akan turun dari 24 Juli hingga 2 Agustus 2021.
Bulu tangkis merupakan cabor andalan Merah Putih untuk mendulang medali emas di Olimpiade Tokyo 2020. Sebanyak 11 pebulu tangkis akan berlaga yang terdiri dari tujuh wakil (tunggal dan ganda) dan tersebar di lima nomor.
Cabor bulu tangkis di Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung pada 24 Juli-2 Agustus 2021. Kompetisi akan dimulai dari fase grup selama empat hari dan berlanjut ke sistem gugur hingga final. Para wakil Indonesia akan memulai kompetisinya pada Sabtu, 24 Juli 2021.
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan mengawali para pebulutangkis Tanah Air di hari pertama ini. Pertandingan pertama, Greysia/Apriyani yang tergabung dalam Grup A akan menantang Chow Mei Kuan/Lee Men Yean asal Malaysia.
Setelah itu, ada tunggal putra Jonatan Christie yang berada di Grup G akan menghadapi Aram Mahmoud, perwakilan NOC. Lalu ada ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, di Grup C yang akan menghadapi Simon Wing Hang Leung/Gronya Somerville asal Australia.
Lalu dua wakil ganda putra yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang memainkan laganya pada hari pertama.
Marcus/Kevin akan melawan Ben Lane/Sean Vendy asal Inggris, dan Ahsan/Hendra menghadapi Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura dari Kanada.
Sementara itu, sisanya yakni tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung akan bermain pada hari kedua yakni Minggu 25 Juli 2021. Sementara itu, Praveen/Melati juga akan melakoni laga kedua pada Minggu 25 Juli 2021.
Berikut Jadwal Lengkap Wakil Indonesia di cabor bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020:
SABTU 24 JULI 2021
Grup A – Ganda Putri
07.00 WIB: Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chow Mei Kuan/Lee Men Yean (Malaysia)
Grup G – Tunggal Putra
09.00 WIB: Jonatan Christie vs Aram Mahmoud (NOC)
Grup C – Ganda Campuran
09.40 WIB: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Simon Wing Hang Leung/Gronya Somerville (Australia)
Grup A – Ganda Putra
10.20 WIB: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)
Grup D – Ganda Putra
16.00 WIB: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura (Kanada)
MINGGU 25 JULI 2021
Grup M – Tunggal Putri
08.00 WIB: Gregoria Mariska Tunung vs Thet Htar Thuzar (Burma)
Grup J – Tunggal Putra
11.20 WIB: Anthony Sinisuka Ginting vs Gergely Krausz (Hungaria)
Grup C – Ganda Campuran
11.20 WIB: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)
SENIN 26 JULI 2021
08.00-13.30 WIB : Babak penyisihan grup tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran
16.00- 19.30 WIB : Babak penyisihan grup tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran
SELASA 27 JULI 2021
08.00-14.30 WIB : Babak penyisihan grup tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda putri
16.00-19.30 WIB: Babak penyisihan grup tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda putri
RABU 28 JULI 2021
07.00-12.30 WIB: Babak penyisihan grup tunggal putri, Babak perempat final ganda campuran
16.00- 19.30 WIB: Babak penyisihan grup tunggal putra
KAMIS 29 JULI 2021
07.00-13.30 WIB : Semifinal ganda campuran, perempat final ganda putra, babak 16 besar tunggal putri
15.00- 20.00 WIB : Babak 16 besar tunggal putra, perempat final ganda putri
JUMAT 30 JULI 2021
07.00-10.30 WIB : Perempat Final Tunggal Putri, perebutan medali perunggu ganda campuran
13.30- 19.30 WIB : Perebutan emas ganda campuran, upacara pemberian medali ganda campuran, perempat final tunggal putri, dan semifinal ganda putra
SABTU 31 JULI 2021
07.00-14.00 WIB : Perempat final tunggal putra, semifinal ganda putri
16.00- 21.00 WIB : Semifinal tunggal putri, perebutan medali perunggu ganda putra, final ganda putra, dan upacara pemberian medali ganda putra
MINGGU 1 AGUSTUS 2021
11.00 -14.00 WIB : Semifinal tunggal putra
18.30 -21.00 WIB : Pertandingan medali perunggu tunggal putri, final tunggal putri, dan upacara pemberian medali tunggal putri
SENIN 2 AGUSTUS 2021
11.00 -13.30 WIB : Perebutan medali perunggu ganda putri, final ganda putri, upacara pemberian medali ganda putri
18.00- 21.00 WIB : Pertandingan medali perunggu tunggal putra, final tunggal putra, upacara pemberian medali tunggal putra. {okezone}