Legenda Hidup Bulutangkis RI Rexy Mainaky Direkrut Malaysia Jadi Wakil Direktur Pembinaan BAM

Rexy Mainaky menambah daftar legenda bulu tangkis Indonesia yang direkrut oleh federasi Malaysia (BAM). Kabar ini diumumkan langsung oleh BAM pada Senin (25/10).

“Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) dengan bangga mengumumkan penunjukan Rexy Mainaky sebagai Wakil Direktur Pembinaan,” tulis BAM di situs web resmi mereka.

“Eks juara dunia ganda putra dan peraih medali emas Olimpiade 1996 itu akan bekerja sama dengan Direktur Kepelatihan, Wong Choong Hann. Dalam peran ini, Rexy akan menambahkan masukan teknis ke area kinerja utama,” lanjut BAM.

Nantinya, Rexy akan juga diberi tugas khusus untuk mengurus atlet-atlet bulu tangkis Malaysia di sektor ganda. Ia akan mulai bertugas di Akademi Bulu Tangkis Malaysia (ABM) di Bukit Kiara pada 1 Desember 2021.

Rexy Mainaky sebelumnya bekerja sebagai pelatih bulu tangkis Thailand. Kontraknya habis pada Oktober 2021 dan pihak BAM langsung gerak cepat merekrutnya.

“Rexy adalah pelatih yang baik dan berpengalaman dengan rekam jejak yang luar biasa. Dia akan diberikan KPI khusus untuk segera merevitalisasi dan lebih memotivasi departemen ganda muda kita,” kata Presiden BAM, Tan Sri Dato’ Sri Mohamad Norza Zakaria.

“Saya menantikan kontribusi yang akan dia berikan dalam mengoptimalkan kinerja tim bersama dengan Choong Hann dan staf pelatih lainnya saat kami terus membangun masa depan yang lebih kuat untuk bulu tangkis Malaysia,” pungkasnya.

Rexy menambah daftar pelatih Indonesia di Malaysia. Sebelumnya, sudah ada nama Hendrawan yang melatih sektor tunggal putra, Flandy Limpele (ganda putra), Indra Wijaya (tunggal putri), dan Paulus Firman (ganda campuran).

Rexy juga sempat menjabat sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI pada 2012-2016. {kumparan}