Tanpa JK, Suara Jokowi Amblas di Luar Jawa

Tanpa JK, Suara Jokowi Amblas di Luar Jawa Radar Aktual

Dukungan politisi senior Partai Golkar, Jusuf Kalla (JK) sangat mempengaruhi keterpilihan Joko Widodo di daerah pemilihan di luar Jawa ketika Pilpres 2019 mendatang.

Data survei terbaru Alvara Research Center merilis, suara Jokowi-Ma’ruf Amin di beberapa daerah luar Jawa, khususnya Sulawesi ambles jika dibandingkan saat Jokowi berpasangan dengan JK pada Pilpres 2014 lalu.

“Sepeninggal JK pemilih Jokowi di Sulawesi berkurang,” ungkap CEO Alavara Research Center Hasanuddin Ali di Jakarta, Minggu (26/8/2018).

Namun demikian, kata Hasanuddin, indeks keterpilihan Jokowi saat berpasangan dengan Ma’ruf Amin meningkat di Nusa Tenggara Barat (NTB), di mana salah satu basis suara Prabowo Subianto di Pilpres 2014.

“Namun menariknya di NTB suara yang sebelumnya ke Prabowo, sekarang lebih ke Jokowi,” imbuhnya.

Dalam riset yang dilakukan secara nasional pada 12-18 Agustus itu, Alvara Reseach Center mengungkapkan bahwa yang menjadi basis suara pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019 adalah di Pulau Jawa, yaitu sebesar 61,7 persen.

Survei Alvara dilakukan secara nasional pada 12-18 Agustus. Riset ini menggunakan metode multi-stage random sampling dengan melibatkan 1.500 responden berusia 17 tahun ke atas.

Adapun rentang margin of error survei ini sebesar 2,53 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.