Nishimoto dan Yamaguchi Bawa Tuan Rumah Jepang Juara Umum Japan Open 2022

Final Japan Open 2022 pada akhirnya telah resmi berakhir pada Minggu (4/9/2022) sore WIB. Pada laga final yang digelar di Maruzen Intec Arena Osaka tersebut, Jepang dipastikan menjadi juara umum usai Kenta Nishimoto dan Akane Yamaguchi berhasil keluar sebagai juara.

Ya, tuan rumah berhasil menguasai ajang Japan Open 2022. Jepang sendiri sejatinya memiliki tiga wakil yang tampil di final turnamen super 750 tersebut.

Akan tetapi, Yuta Watanabe/Arisa Higashino yang turun di partai kedua justru gagal mengalahkan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Yuta/Arisa sejatinya tampil baik, namun pasangan Thailand mampu memanfaatkan peluang mereka dengan sangat baik.

Berlangsung selama 1 jam 12 menit, pada akhirnya Yuta/Arisa tumbang dengan skor 21-16, 21-23, dan 18-21. Yuta/Arisa lantas gagal juara di hadapan pendukung sendiri.

Setelah itu untungnya dua wakil Jepang lainnya sanggup keluar sebagai juara. Kenta Nishimoto sukses menjuarai sektor tunggal putra usai mengalahkan wakil Taiwan, Chou Tien Chen dengan kemenangan rubber game.

Pertarungan melawan Chou Tien Chen pun berlangsung amat ketat karena perbedaan poin kedua pihak sangat ketat. Namun pada akhirnya Nishimoto mampu menutup laga dengan kemenangan berkat skor 21-19, 21-23, dan 21-17.

Setelah itu Ayane Yamaguchi yang turun di partai terakhir final Japan Open 2022 pun menutup turnamen tersebut dengan luar biasa. Mendapatkan dukungan langsung dari masyarakat Jepang, Ayane mampu mengalahkan andalan Korea Selatan, An Se Young.

Tak Tanggung-tanggung, Ayane menang dengan dua gim langsung lewat skor 21-9 dan 21-15. Dengan kemenangan itu, Ayane mampu mempertahankan gelar juara yang pernah ia raih di Japan Open 2019.

Berikut Hasil Lengkap Final Japan Open 2022:

Baek Ha Na/Lee Yu Lim (Korea Selatan) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan): 21-23, 26-28

Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand): 21-16, 21-23, 18-21

Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) vs Liang Weikeng/Wang Chang (China): 18-21, 21-13, 17-21

Chou Tien Chen (Taiwan) vs Kenta Nishimoto (Jepang): 19-21, 23-21, 17-21

Akane Yamaguchi (Jepang) vs An Se Young (Korea Selatan): 21-9, 21-15.(Sumber)