Utut Adianto Ingatkan Jokowi Tak Membelot Dukung Prabowo: Kami Harap Tetap Bersama PDIP

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berharap Presiden Joko Widodo tegak lurus dan konsisten mendukung pencalonan Ganjar Pranowo di pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Hal tersebut ditegaskan Wakil Sekretaris Jenderal PDIP, Utut Adianto di tengah isu dukungan Jokowi kepada calon lain dari Gerindra, yakni Prabowo Subianto.

“Kalau kami tentu berharap Pak Jokowi tetap dengan PDIP, berharap,” kata Utut di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (4/8).

Utut enggan mengomentari spekulasi bahwa Jokowi mulai menggerakkan parpol pendukungnya untuk merapat ke Prabowo Subianto.

Ia meyakini, Jokowi sebagai kepala negara sekaligus petugas PDIP mempunyai cara dalam memberikan dukungan politiknya kepada Ganjar.

“Bahwa Pak Jokowi itu kan kader, lahir dari rahim PDIP. Tentu beliau punya cara, misalnya cara mendukung PDIP enggak bisa langsung (menyatakan dukungan) karena beliau sebagai presiden. Dia kan harus netral,” sambung Utut.

“Kalau hatinya (Jokowi) misalnya ke sana (Prabowo), siapa yang tahu lautan hati. Hati itu sedalam samudra. Jadi ya kita tunggu saja,” demikian Utut.(Sumber)