News  

Anies Bilang Negara Bukan Milik Satu Dua Keluarga, Ganjar: Negara Milik Rakyat!

Bacapres PDIP, Ganjar Pranowo, merespons pernyataan Bacapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, yang menyebut Indonesia bukanlah milik satu dua keluarga.

Ganjar mengamini pernyataan Anies. Menurutnya, apa yang dikatakan Anies sudah diketahui semua orang.

“Semua sudah tahu, emang milik siapa?” kata Ganjar usai menghadiri acara Pengukuhan dan Silatnas PP FOKAL IMM di Hotel Menara Peninsula, Jakarta Barat, Sabtu (28/10).

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu menambahkan, Indonesia adalah milik seluruh rakyat. “Negara milik kita, milik rakyat Indonesia,” tuturnya.

Pernyataan Anies ini dilontarkan ketika mengikuti acara senam dan jalan bareng di Jalan Boulevard GDC, Depok, Jawa Barat pada Sabtu (28/10) pagi.

Dalam kesempatan itu, Anies bersama bacawapresnya, Cak Imin, membeberkan beberapa poin kepedulian yang tengah diperjuangkannya bersama. Salah satunya kepedulian untuk tidak membiarkan nepotisme kembali hadir di Indonesia.

“Kita ingin tidak nepotisme hidup di negeri ini lagi? Mau tidak nepotisme hidup seperti dulu? Kita bergerak karena kita ingin mengembalikan kewarasan dalam bernegara, mengembalikan etika dalam bernegara,” ujar Anies yang direspons gemuruh tepuk tangan oleh massa.

“Negara ini bukan milik satu dua keluarga. Para pendiri Republik ini mendirikan Republik bukan untuk keluarganya tapi untuk seluruh rakyat Indonesia. Maka, sampaikan kepada keluarga di rumah bahwa gelora perubahan akan terus bergerak dan kemenangan akan dihantarkan kepada kita semua,” papar Anies(Sumber)