Rosan Roeslani Dua Kali Temui Megawati, Sekjen PDIP Bantah Bawa Pesan Khusus Prabowo

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membantah bahwa kunjungan Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani hingga dua kali ke kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, membawa pesan khusus dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Hasto mengatakan, pertemuan Rosan dengan Megawati tersebut dalam rangka silaturahmi Idulfitri 1445 Hijriyah.

“Tidak ada. Jadi ini murni silaturahmi dalam rangka Idulfitri, saling maaf memaafkan, dan tidak ada yang terkait dengan politik kekuasaan,” ungkap Hasto kepada wartawan di depan rumah Megawati di Jalan Teuku Umar Nomor 29, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu pagi dan sore (10/4).

Hasto mengaku turut mendampingi Megawati saat pertemuan dengan Rosan dilangsungkan. Pertemuan lebih banyak membahas soal perjuangan sosok Presiden Kelima RI itu yang gigih dan konsisten hingga kini.

“Ibu lebih banyak cerita tentang pengalaman ibu ketika masa-masa perjuangan di PDIP. Cerita pengalaman di Papua, cerita pengalaman di Maluku, sehingga cerita tentang hidup itu penuh dengan perjuangan,” pungkasnya.

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani hingga dua kali menyambangi kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, di Jalan Teuku Umar Nomor 29, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu pagi dan sore (10/4).

Rosan terpantau ke rumah Megawati sebanyak dua kali, pada pagi pukul 10.40 WIB dan 15.04 WIB sore hari.(Sumber)