Reliji  

Duh! 3 Amalan Terpuji Ini Justru Bisa Berujung Siksaan Akhirat

Giat beribadah dan melakukan amalan terpuji memang bisa membantu manusia dalam meraih pahala dan surga. Tapi semua harus diawali dari niat yang tulus, jika tidak bisa saja amalan terpuji justru menjerumuskan pelakunya ke dalam siksaan di akhirat kelak.

Di akhirat nanti banyak hal yang akan dipertanggungjawabkan oleh setiap individu. Hadis yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah Ra ini memberikan gambaran yang mendalam tentang pentingnya niat yang tulus dalam setiap perbuatan.

Amalan Tanpa Keikhlasan Berujung Siksaan

Rasulullah SAW dalam hadis riwayat Muslim (no. 1905) menyampaikan bahwa akan ada tiga jenis orang yang pertama kali diadili pada hari penghakiman. Berikut penjabarannya, sebagaimana dikutip dari muhammadiyah.or.id:

1. Berjuang di Jalan Allah demi Pujian

Ilustrasi syuhada yang mati syahid
Ilustrasi syuhada yang mati syahid (Foto: Getty Images)

Orang pertama yang diadili adalah seorang yang mati syahid di jalan Allah. Dia dihadapkan kepada Allah yang memperlihatkan segala nikmat yang telah diberikan kepadanya.

Ketika ditanya apa yang telah dia lakukan dengan nikmat tersebut, dia menjawab bahwa dia telah berperang di jalan Allah sampai mati syahid. Namun  Allah membongkar niat sebenarnya:

 

قَالَ كَذَبْتَ وَلَكِنَّكَ قَاتَلْتَ لأَنْ يُقَالَ جَرِىءٌ. فَقَدْ قِيلَ.ثُمَّ أُمِرَ بِهِ فَسُحِبَ عَلَى وَجْهِهِ حَتَّى أُلْقِىَ فِى النَّار

 

Allah berkata: “Engkau dusta, akan tetapi engkau melakukan itu supaya disebut sebagai seorang pemberani dan ucapan itu telah dilontarkan.”

Akhirnya, dia diseret dengan wajahnya terjerembab di tanah dan dilemparkan ke dalam neraka.

2. Pengajar Alquran yang Tidak Lurus Niatnya

Ilustrasi pengajar Alquran
Ilustrasi pengajar Alquran (Foto: Dok Dompet Dhuafa)

Jenis amalan berikutnya adalah pengajar Alquran. Seseorang yang mempelajari ilmu agama, mengajarkannya, dan membaca Alquran.

Ketika ditanya oleh Allah tentang perbuatannya, dia menjawab bahwa dia telah belajar, mengajar, dan membaca Alquran karena Allah. Namun, sekali lagi, Allah mengungkap niat yang tersembunyi:

 

قَالَ كَذَبْتَ وَلَكِنَّكَ تَعَلَّمْتَ الْعِلْمَ لِيُقَالَ عَالِمٌ. وَقَرَأْتَ الْقُرْآنَ لِيُقَالَ هُوَ قَارِئٌ. فَقَدْ قِيلَ ثُمَّ أُمِرَ بِهِ فَسُحِبَ عَلَى وَجْهِهِ حَتَّى أُلْقِىَ فِى النَّارِ

 

Allah berkata, “Engkau dusta, akan tetapi engkau belajar agama supaya disebut orang alim dan engkau membaca Al Quran supaya disebut qari’ dan ucapan itu telah dilontarkan.”

Seperti tipe orang sebelumnya, dia pun diseret dengan wajahnya terjerembab di tanah dan dilemparkan ke dalam neraka.

3. Demarmawan yang Terlena dengan Popularitas

Ilustrasi bersedekah.
Ilustrasi bersedekah. (Foto: Getty Images)

Amalan yang ketiga adalah bersedekah atau seorang dermawan yang tidak ikhlas dalam beramal. Diriwatkan ada seorang laki-laki yang diberi kelapangan rezeki oleh Allah dan dianugerahi segala macam harta.

Dia mengeklaim telah berinfak di segala jalan yang dicintai Allah. Namun, Allah menjawab:

 

قَالَ كَذَبْتَ وَلَكِنَّكَ فَعَلْتَ لِيُقَالَ هُوَ جَوَادٌ. فَقَدْ قِيلَ ثُمَّ أُمِرَ بِهِ فَسُحِبَ عَلَى وَجْهِهِ ثُمَّ أُلْقِىَ فِى النَّارِ

 

“Allah berkata, “Engkau dusta, akan tetapi engkau melakukan seperti itu supaya disebut dermawan dan ucapan itu telah dilontarkan.”

Dan nasibnya pun sama dengan dua orang sebelumnya, diseret dengan wajahnya terjerembab di tanah dan dilemparkan ke neraka.

Kesimpulan

Kisah-kisah ini memberikan pelajaran penting tentang keikhlasan dalam setiap amal perbuatan. Betapa sering kali orang terjebak dalam godaan untuk mencari pengakuan dan pujian dari manusia.

Padahal yang seharusnya menjadi tujuan utama adalah keridhaan Allah semata. Niat yang tidak murni bisa menghapus nilai dari perbuatan baik yang tampak di mata manusia.

Di tengah hiruk pikuk dunia yang semakin materialistik, menjaga kemurnian niat menjadi tantangan yang tidak mudah.

Namun, hadis ini mengingatkan bahwa pada akhirnya, semua perbuatan akan diadili dan hanya yang dilakukan dengan niat tulus karena Allah yang akan mendapatkan balasan yang sejati.