Wamenpora RI, Taufik Hidayat, mengaku mendapat pesan titipan dari Presiden Prabowo Subianto. Kepala Negara meminta Kemenpora RI menyelesaikan dualisme yang terjadi di sejumlah federasi olahraga.
Taufik telah dilantik oleh Presiden Prabowo sebagai Wamenpora. Legenda bulu tangkis Indonesia itu bakal bergotong-royong bersama Menpora Ri Dito Ariotedjo dalam memajukan prestasi olahraga Indonesia.
Tugas cukup berat akan dijalani pria kelahiran Bandung itu dalam masa jabatan lima tahun ke depan. Taufik bercerita dititipkan pesan oleh Presiden Prabowo untuk bisa menyelesaikan masalah dualisme dalam kepengurusan cabor dengan baik.
“Ada pesan juga dari bapak presiden kita, ada beberapa cabang olahraga yang dualisme segera, caranya bagaimana nanti kami selesaikan dengan baik,” kata Taufik kepada wartawan termasuk MNC Portal Indonesia (MPI) di Wisma Kemenpora RI, dikutip Rabu (23/10/2024).
“Karena ujung-ujungnya kasihan atlet. Kalau pengurus itu kan sampai satu periode, dua periode maksimal. Tetapi atlet jangka panjang,” imbuh pria berusia 43 tahun itu.
Taufik akan mencoba menyelesaikan masalah tersebut dengan mengajak pihak-pihak terkait untuk berdiskusi. Karena bagaimana pun juga, menurutnya dualisme pada federasi olahraga sangat merugikan atlet.
Kita lihat saja kan, maksudnya kami duduk bareng, kami diskusi cari yang terbaik yang mana. Kami ingatkan lagi kalau seperti ini terus atletnya yang rugi kan,” imbuh Taufik.
“Kita lihat, kita dengar juga kan, apa enggak kasihan sama atletnya. Atau yang namanya pejabat itu, pengurus itu hanya titipan sementara saja begitu,” sambung peraih medali emas Olimpiade Athena 2004 tersebut.
“Kalau atlet kan jangka panjang, regenerasinya apa semua. Kasian begitu, bertahun-tahun kan enggak beres-beres,” tandasnya.
Salah satu cabor yang sampai saat ini masih terdapat dualisme kepengurusan adalah tenis meja. Kepengurusan PTMSI terpecah menjadi dua kubu yaitu yang dipimpin oleh Ketua Umum Pengurus Besar PTMSI, Peter Layardi Lay, dengan yang dijabat Ketua Umum Pengurus Pusat PTMSI, Komjen Pol (Purn) Oegroseno.
(Sumber)