Christian Horner: Kami Sedih Bakal Ucapkan Sayonara Pada Honda

Tim asal Milton Keynes ini akan berpisah dengan Honda pada akhir musim ini menjelang perubahan regulasi 2026.

Pabrikan asal Jepang sebelumnya memutuskan untuk mundur dari Formula 1, yang mendorong Red Bull untuk meluncurkan kemitraan Red Bull Powertrains dengan Ford. Namun, petingginya mengubah pikiran dan memilih teken kontrak dengan tim Aston Martin untuk 2026 dan seterusnya.

Red Bull diperkirakan akan menggunakan livery khusus di Grand Prix Jepang mendatang untuk menghormati kolaborasinya dengan Honda, yang dimulai pada 2019.

Saat berbicara kepada media selama akhir pekan Grand Prix Cina, prinsipal Christian Horner menyatakan bahwa ia akan “melihat kembali dengan bangga” kemitraan yang telah terjalin sejak lama ini.

Ia menjelaskan, “Honda adalah organisasi balap yang hebat. Kami memiliki hubungan yang luar biasa sejak mereka meninggalkan McLaren dan bergabung dengan kami pada 2019.

“Kami telah memenangkan enam Kejuaraan Dunia sejauh ini bersama-sama dan lebih dari 60 balapan. Ini adalah hubungan Honda yang paling sukses di F1.

“Saya pikir semangat dan komitmen mereka sangat luar biasa dan, tentu saja, produk mereka sangat kuat. Mereka akan melanjutkan perjalanan tersebut dengan Aston. Saya yakin mereka akan melanjutkannya di bawah regulasi baru untuk menyediakan mesin yang kompetitif.

“Kami akan sedih mengucapkan selamat tinggal pada akhir tahun, tetapi kami akan melihat kembali periode ini dengan penuh kebanggaan. Tentu saja, babak berikutnya bagi kami adalah hal yang sangat menarik karena kami akan memproduksi power unit sendiri di bawah atap kami sendiri di Milton Keynes, Inggris.”

Horner memberikan informasi terbaru mengenai perkembangan Red Bull Powertrains pada Februari tahun ini.

“Mereka bekerja dengan baik. Di belakang layar lagi, kembali di Milton Keynes, bekerja berjam-jam dan berhari-hari saat ini. Tapi, kami membuat kemajuan yang baik dengan mesinnya. Bersama-sama, kami meneruskannya. Kali ini dalam dua belas bulan, mesin tersebut akan menjadi tenaga bagi dua tim Grand Prix. Jadi, sulit untuk memahami skala tantangannya,” jelas pria Inggris tersebut.

“Ini adalah perusahaan yang baru berdiri empat tahun yang lalu, dan sekarang kami sudah beroperasi penuh di pabrik baru (dengan) semua mesin dan staf yang lengkap. Jadi sangat menyenangkan. Ada atmosfer yang luar biasa di dalam tim dan juga antisipasi yang menegangkan.”(Sumber)