YouTube mengumumkan sejumlah fitur editing baru untuk Shorts yang memungkinkan pengguna mengunggah video pendek yang lebih menarik lagi. Peningkatan ini turut didorong oleh permintaan dari para kreator di Shorts.
Fitur editing baru tersebut termasuk kemampuan membuat stiker AI, fitur untuk menyinkronkan konten dengan irama lagu, menambahkan musik serta teks, menghapus klip, pratinjau video sebelum mengunggah, dan masih banyak lainnya.
Menariknya, fitur editing yang baru tersebut akan memungkinkan pengguna membuat stiker AI. Pengguna dapat membuat stiker khusus hanya melalui sebuah perintah sederhana.
YouTube Shorts juga akan meluncurkan fitur bagi kreator untuk menambahkan stiker gambar ke video mereka. Pengguna juga dapat mengubah foto dari rol kamera menjadi sebuah stiker gambar lalu memasukkannya ke dalam video.
Selain itu, YouTube turut menambahkan alat edit yang mirip seperti fitur ‘Beats’ milik CapCut. Nantinya, pengguna dapat memilih lagu dan menyelaraskan klip mereka secara otomatis dengan irama musik.
Sedangkan pada versi terdahulu, pengguna harus menyelaraskan klip dengan lagu secara manual. Dan, tak ketinggalan, YouTube juga akan menyempurnakan template dan menambahkan fitur yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan efek di dalamnya.
Namun, untuk saat ini, fitur-fitur menarik tersebut belum tersedia. Fitur baru ini diperkirakan akan resmi diluncurkan dalam beberapa bulan mendatang.
Berdekatan dengan pengumuman ini, sebelumnya YouTube juga mengatakan bahwa mereka akan mengubah cara penghitungan jumlah tayangan di Shorts. Jika sebelumnya jumlah tayangan hanya dihitung jika video diputar selama beberapa detik tertentu, kini sudah berubah.
Terbaru, jumlah tayangan akan dihitung berdasarkan jumlah video diputar atau diputar ulang tanpa persyaratan waktu tonton minimum. Metode ini mirip seperti apa yang telah dilakukan oleh TikTok dan Meta.
Dengan metode perhitungan baru ini, diharapkan dapat meningkatkan jumlah tayangan pada video yang diunggah pada YouTube Shorts.(Sumber)