Dunia  

Prediksi Meksiko vs Rusia, Jadwal Piala Konfederasi Sabtu 24/6/2017

Prediksi Meksiko vs Rusia, piala Konfederasi Sabtu 24 juni 2017

RadarAktual.com – Prediksi Meksiko vs Rusia. Dalam lanjutan penyisihan grup A Piala Konfederasi, Meksiko dijadwalkan akan bertemu dengan Rusia pada match day 3 di Kazan Arena, Sabtu (24/6) pukul 22.00 WIB. Meksiko akan tampil ngotot untuk bisa lolos ke babak semifinal sebagai juara grup A.

Meksiko saat ini telah mengoleksi 4 poin yakni hasil dari seri kontra Portugal pada match day 1 dan berhasil mengalahkan Selandia Baru dengan skor 2-1 kemarin. Untuk itu, kemenangan menjadi harga mati bagi tim besutan Juan Carlo Osorio ini guna memastikan lolos ke babak knock out.

Untuk itu, Osorio diprediksi akan kembali menggunakan formasi 3-5-2 dengan menempatkan Raul Jimenez dan Javier ‘Chicharito’ Hernandez di lini serang. Dengan kombinasi ini, Osorio optimis anak didiknya bisa kembali meraih kemenangan.

Namun bukan perkara mudah untuk bisa mengalahkan Rusia yang notabene merupakan tuan rumah kompetisi ini. Kekalahan dari Portugal pada match 2 kemarin tentu tak ingin kembali diderita oleh Rusia untuk bisa lolos ke babak semifinal Piala Konfederasi kali ini.

Rusia saat ini menempati peringkat 3 klasemen grup A dengan koleksi 3 poin usai mengalahkan Selandia Baru pada match day 1 kemarin. Untuk itu, kemenangan menjadi harga mati bagi Smolov dkk agar tidak kembali menanggung malu di hadapan publiknya sendiri.

Terlebih dari catatan pertemuan kontra Meksiko, Rusia selalu berhasil meraih kemenangan pada 2 pertemuan terakhir. Namun hal tersebut terjadi sudah seperempat abad yang lalu. Apakah hal tersebut akan kembali terjadi ? Kita tunggu saja hasilnya !!!

Prediksi line up Meksiko vs Rusia :

Meksiko : José de Jesús Corona, Rafael Márquez, Jorge Torres Nilo, Hugo Ayala, Oswaldo Alanís, Luis Montes, Jesús Dueñas, Elías Hernández, Jesús Molina, Giovani dos Santos, Hirving Lozano

Rusia : Igor Akinfeev, Dmitri Kombarov, Igor Smolnikov, Roman Shishkin, Fyodor Kudryashov, Yuri Zhirkov, Denis Glushakov, Aleksandr Samedov, Aleksandr Golovin, Fyodor Smolov,Dmitry Poloz