Persija Minta Maaf Atas Video Penghinaan Viking

Viking Persib Persija

Terkait insiden video kontroversial yang sempat viral, pihak Persija meminta maaf atas kejadian ini. Dalam video tersebut terdapat oknum yang diduga pemain Persija dengan lantang menghina Viking, suporter Persib.

Sebagai catatan, pada hari Rabu (28/3/2018) kemarin, beredar video viral yang melibatkan beberapa pemain Persija. Diantaranya adalah Gunawan Dwi Cahyo, Riko Simanjuntak, dan Achmad Syaifullah.

Dalam video tersebut mereka terdengar sedang menyanyikan lagu Satu Jiwa. Namun, di akhir lagu terdapat seseorang yang tidak diketahui identitasnya meneriakkan kalimat Viking a****g.

Menanggapi hal ini, seluruh pemain Persija yang dipimpin oleh Bambang Pamungkas dan Ismed Sofyan mengucapkan permintaan maaf. Mengingat akibat video viral ini banyak suporter Persib yang tersulut oleh rasa emosi.

“Saya Bambang Pamungkas mewakili keluarga besar Persija memohon maaf karena telah menyinggung hati, perasaan dari seluruh suporter dan seluruh keluarga Persib Bandung,” ucap salah satu ikon klub itu.

“Apa yang terjadi di dalam video bukanlah kesengajaan namun demikian tidak juga dapat dikatakan benar. Oleh karena itu dengan hati yang tulus kami memohon maaf yang sebesar-besarnya. Semoga kejadian ini bisa menjadikan pelajara bagi kita semua,” sambungnya.

Kekecewaan tidak hanya datang dari para suporter Persib saja, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco juga sangat menyayangkan kejadian ini. Bahkan ia mengingatkan kepada para pemainnya untuk tidak sembarangan menggunakan media sosial.

“Tentunya kejadian ini harus diambil pelajaran agar pemain tidak boleh mengulangi lagi karena mereka adalah pemain profesional yang bersinggungan dengan klub. Tidak hanya itu pemain juga harus berhati-hati dalam menggunakan media sosial,” ujar Teco, panggilan akrabnya.

Gede Widiade selaku Direktur Utama Persija juga sangat menyesal atas kejadian ini. Dirinya meminta maaf dan berjanji kedepannya tidak akan ada lagi kejadian seperti ini.