Dian Sastro Bikin Cerpen Pendek Seno Gumira Ajidarma Viral

Seno Gumira Ajidarma dikenal sebagai penulis dari generasi baru di ranah sastra Indonesia. Salah satu cerpen pendek trilogi Alina karya Rektor Institut Kesenian (IKJ) itu tiba-tiba saja viral di media sosial belakangan ini karena Dian Sastro.

Dalam sebuah potongan video yang diunggah akun bernama @andihiyat, Dian Sastro tampak sedang membaca cerpen pendek yang ada di dalam buku ‘Sepotong Senja untuk Pacarku’. Dian Sastro membawakan ceritanya dengan gaya yang jenaka.

“Dari dulu, aku juga tidak mencintai kamu Sukab. Dasar bego! Dikasih isyarat tidak mau mengerti, sekali lagi aku tidak mencintai kamu. Kalau aku toh kelihatan baik selama ini kepadamu, terus terang aku harus bilang sama kamu kalau aku kasihan,” ujar Dian Sastro membaca cerpen tersebut.

Di video yang dipotong 50 detik itu, @andihiyat menuliskan, “Berasa ditampar berkali-kali sama dian sastro. (Videonya dari sini (link: https://youtu.be/LAr7qfTloUo) youtu.be/LAr7qfTloUo),” kicaunya.

Sampai sekarang potongan video sudah diretweet sebanyak 20,1 ribu dan mendapat 23,6 ribu likes. Serta komentar melebihi 670.

Video yang diunggahnya merupakan penggalan dari peluncuran buku ‘Sepotong Senja untuk Pacarku’ di Galeri Indonesia Kaya pada 2016. Saat itu selain Dian Sastro ada Abimana Aryasatya. ‘Trilogi Alina’ adalah karya Seno Gumira Ajidarma yang terdiri dari cerpen berjudul ‘Sepotong Senja untuk Pacarku’ (1991) yang saat itu dibacakan oleh Abimana.

Dian Sastro membacakan bagian ‘Jawaban Alina’ (2001) dan ‘Tukang Pos dalam Amplop’ (2001) dibaca oleh Butet Kartaredjasa. ‘Sepotong Senja untuk Pacarku’ adalah salah satu karya fenomenal Seno Gumira Ajidarma dengan kisah kasih tak sampai Sukab kepada Alina dengan memberikan sepotong senja di dalam amplop. [sumber]