Wisata  

Muara Rahong Hills: Keseruan Camping di Tepi Sungai Hutan Pinus Pangalengan

Jenuh dengan hiruk pikuk kota? Ingin melepas penat dan menyatu dengan alam? Muara Rahong Hills di Pangalengan, Jawa Barat, adalah jawabannya.

Destinasi wisata alam ini menawarkan pengalaman glamping atau glamorous camping yang tak terlupakan, dikelilingi oleh panorama hutan pinus yang asri dan suara gemericik air sungai yang menenangkan.

Simak lebih banyak seputar Muara Rahong Hills seperti daya tarik yang ditawarkan berikut ini.

Daya tarik Muara Rahong Hills

Glamping menjadi daya tarik utama di Muara Rahong Hills. Pengunjung dapat merasakan pengalaman menginap yang eksklusif di 18 tenda glamping yang disediakan, lengkap dengan fasilitas modern layaknya menginap di hotel.

Bagi yang ingin bersantai, Kafe Kopi Sisi Muara menyediakan suasana pedesaan yang nyaman dengan minuman hangat dan cemilan lezat.

Adat Pelekat Niat Menjaga Sungai

Selain itu, para pengunjung juga dapat bermalas-malasan di hammock, menikmati pemandangan hutan pinus yang menyejukkan mata.

Kawasan wisata di dekat Muara Rahong Hills bernama Pineus Tilu. Ada pengalaman berpetualangan rafting dan camping.

 

Biaya camping di Muara Rahong Hills terjangkau dan fleksibel. Pengunjung dapat patungan dengan teman untuk menikmati glamping di sini. Berikut rinciannya,

  • Hari biasa: Rp500.000 per hari
  • Sabtu-Minggu: Rp650.000 per hari

Harga tersebut sudah termasuk sarapan untuk 4 orang dan standar tenda yang nyaman. Perlu diingat bahwa harga dapat berubah sewaktu-waktu, jadi sebaiknya cek kembali sebelum melakukan reservasi.

Akses yang mudah dan keamanan yang terjamin menjadikan Muara Rahong Hills sebagai destinasi wisata yang ideal untuk semua kalangan.