Wisata  

Desa Wisata Cepedak Purworejo: Pesona Air Terjun dan Panorama Sunset Dari 4 Gunung

Desa Wisata Cepedak di Kecamatan Brino, Purworejo, Jawa Tengah, menawarkan beragam daya tarik alam, antara lain berupa air terjun dan panorama matahari terbenam (sunset).

Pemandangan matahari terbenam di desa ini cukup unik. Sebab, wisatawan bisa menikmatinya dari empat gunung di sekitar desa.

Gunungnya pun tak terlalu tinggi sehingga cocok untuk pemula.

“Ada empat titik kita bisa melihat sunset yaitu bisa dari Gunung Kaliurang, Puncak Sigendol, Gunung Condong, dan Gunung Lanang,” kata Kepala Desa Cepedak, Sugeng Hariyanto, Senin (17/6/2024).

Sementara itu, air terjun yang ada, bernama Curug Gunung Putri, masih alami dan asri yang cocok sebagai lokasi melepas penat dari rutinitas sehari-hari.

“Di sini ada destinasi unggulan yakni Curug Gunung Putri dan pendakian ke puncaknya, ada juga jalur trail bagi yang suka,” kata Sugeng.

Panorama Memesona dan ”Sihir Dewa” di Pintu Gerbang Borobudur

Sugeng melanjutkan, di Curug Gunung Putri ada juga gardu pandang untuk menikmati keindahan alam. Ada pula sejumlah gua kecil yang selalu diminati pengunjung.

“Ada gardu pandang, Goa Sriti, dan Goa Sapi, serta wahana air untuk anak-anak,” tutur dia.

Air terjun tersebut dinamai Curug Gunung Putri lantaran, konon, dulu ada salah satu pengawal Pangeran Diponegoro yang singgah di Desa Cepedak.

“Awalnya ada prajurit atau pengawal Pangeran Diponegoro perempuan yang singgah di Desa Cepedak dan menetap di Gunung Putri sebenarnya masih keturunan dari Mataram,” jelasnya.

Harga tiket masuk mulai Rp 5.000

Saa satu pengelola Desa Wisata Cepedak, Sukbaturrohmah menambahkan, Curug Gunung Putri berjarak sekitar 43 kilometer dari pusat Kota Purworejo ke arah barat laut.

Selama perjalanan, pengunjung akan disuguhi pemandangan pegunungan dan tebing indah di kanan kiri jalan yang berkelok-kelok.

Namun, hati-hati, jalan menuju tempat wisata ini cukup curam meskipun beberapa bagian sudah diaspal.

“Tiket masuknya hanya Rp 5.000, pengunjung bisa menikmati keindahan alam yang ditawarkan Curug Gunung Putri,” tutur Sukbaturrohmah.

Ia menambahkan, kolam air terjun yang luas dan dibawah Pohon Pinus membuat tempat ini seringkali dijadikan area berkemah bagi komunitas.

“Sebenarnya banyak juga yang camping di sini, kita sudah sediakan persewaan tenda kalau untuk komunitas, listrik juga sudah masuk ke area ini,” ucapnya.

Adapun Desa Wisata Cepedak juga menawarkan berbagai aktivitas wisata lainnya, seperti trekking dan wisata budaya.

Pengunjung dapat menjelajahi kekayaan budaya lokal dan merasakan keramahan penduduk setempat, misalnya melihat langsung pembuatan gula aren yang masih banyak dilakukan oleh warga.