Ternyata Ini Awalnya Tren ‘Aku Gak Bisa, Yura!’ Jadi Viral

Untuk kamu yang aktif di media sosial, pasti sudah tidak asing lagi dengan Trend “Aku gak bisa Yura”. “Gak bisa Yura” kini menjadi salah satu istilah yang paling banyak digunakan diantara tren baru di media sosial.

Tren tersebut diiringi dengan lagu “Risalah Hati milik Dewa 19” yang dinyanyikan ulang oleh penyanyi cantik Yura Yunita. Tren ini bermula dari upaya menjawab nyayian Yura Yunita yang berbunyi “aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku meski kau tak cinta”.

Tren ini menjadi ramai di aplikasi TikTok. Konten kreator TikTok membuat unggahan galau pada bagian lirik “aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku meski kau tak cinta”, namun liriknya diganti dengan “aku gak bisa Yura” disertai alasan masing-masing. Seperti “aku gak bisa Yura, dia sudah punya pacar” atau “aku gak bisa Yura, dia sudah punya suami”.

Namun tak hanya di TikTok, tren inipun juga ramai di aplikasi media sosial lain seperti Instagram, Facebook dan X.
Ketidakmampuan untuk menggapai sesuatu yang diincar menjadi salah satu alasan dibalik viralnya tren ini.

Selain itu, tren ini juga banyak dimanfaatkan warganet untuk halu pada artis idola mereka. Bahwa mereka tidak dapat mambuat dia jatuh cinta sebab dia adalah seorang artis atau public figure yang terkenal.

Kalau kamu bagaimana? Sudah ikut tren ini belum?

(Sumber)