PASANGAN ganda putra anyar Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, tak pasang target muluk-muluk dalam debut mereka di Japan Open 2024. Mereka hanya ingin menikmati permainan sembari mengasah chemistry di turnamen Super 750 yang akan digelar pada 20-25 Agustus mendatang itu.
Fikri/Daniel menjadi pasangan baru ganda putra Indonesia sejak diumumkan bakal turun di Japan Open 2024 pada pertengahan Juli lalu. Mereka sama-sama dipisah oleh duet lama mereka untuk digabungkan menjadi partner anyar sehingga Bagas Maulana kini bersama Leo Rolly Carnando.
Pertukaran pasangan itu dilakukan oleh sang pelatih, Aryono Miranat, untuk membuat mereka mendapatkan suasana yang lebih segar. Pasalnya, Bagas/Fikri dan Leo/Daniel sama-sama sudah lama tak naik podium sehingga dinilai butuh semangat baru.
Fikri/Daniel pun berambisi untuk bisa tampil maksimal dalam debut mereka sebagai pasangan di Japan Open 2024. Meski begitu, mereka ingin fokus untuk menikmati permainan lebih dulu.
“Pastinya kami ingin melakukan yang terbaik, pengen juara juga. Cuma enggak gampang kan,” kata Daniel kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia, saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (15/8/2024).
“Tapi kami lebih menikmati pertandingan lebih pertandingan saja sih, jadi enjoy, fokus, enggak memikirkan terlalu jauh juga, jadi fokus ke diri sendiri dulu aja,” imbuhnya.
Di Japan Open 2024, Fikri/Daniel akan bersua dengan Chiang Chien-Wei/Wu Hsuan-Yi dari Taiwan di babak 32 besar. Mereka pun menargetkan untuk mengasah chemistry di Negeri Sakura agar semakin tampil apik dan kompak.
“Yang pasti chemistry-nya, kekompakannya juga ya harus dilatih. Dan bisa bermain bagus dan hasilnya bagus jadi kami berusaha untuk mencapai itu,” jelas Daniel.
Selain di Japan Open 2024, Fikri/Daniel juga direncanakan bakal mentas dalam tiga turnamen berikutnya. Nama mereka sudah masuk dalam daftar pemain di ajang Korea Open 2024, Hong Kong Open 2024 dan China Open 2024.
(Sumber)