News  

Wah! Anggota DPRD Ramai-ramai Agunkan SK ke Bank, Pinjam Rp. 500 Juta-1 Miliar

Setelah dilantik, sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan mengajukan pinjaman ke bank di Pasuruan. Mereka menjadikan Surat Keputusan (SK) sebagai agunan.

Plt Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Abdul Karim, mengatakan ada 4 Anggota DPRD yang mengkonfirmasi pengajuan pinjaman ke bank.

“Benar ada sekitar empat anggota yang mengajukan diri untuk meminjam sejumlah uang. Karena saat melakukan peminjaman, harus ada persetujuan dan tanda tangan Ketua DPRD,” kata Karim saat dihubungi, Kamis (5/9).

Karim memprediksi anggota dewan yang mengajukan pinjaman akan terus bertambah. Sebab, ada sejumlah anggota dewan yang masih menunggu besaran gaji yang diterimanya.

Menurut Karim, besaran pinjaman utang yang mereka ajukan berkisar Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar. Sementara, untuk gaji pokok anggota dewan itu sekitar Rp 4,3 juta per bulan.

Daftar Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan
Diketahui, ada 50 Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan terpilih Periode 2024-2029, yaitu:

Dapil 1 (Bangil, Beji, Gempol) yakni Samsul Hidaya, Helmi Sudiono Fauzan, Sa’ad Muafi, Rusdi Sutedjo, Adinda Denisa, Elyas, H.Arifin, Nik Sugiharti dan Najib.

Dapil 2 (Wonorejo, Rembang, Kraton dan Pohjentrek) yakni M.Shobih Asrori, Mashuda Hidayatulloh, H.M Sudiono Fauzan; Zakaria, Nurul Muhammad Zaini, Mahdi Haris, dan Fatiyyah Az Zahro.

Dapil 3 (Grati, Nguling, Rejoso dan Lekok) yakni Hasan Bisri, Laily Qomariah, Akhmad Soleh, Muawir Abdul Salam, Gaung Andaka Ranggi, Eko Suryono, Misto Leo Faisal dan M.Atho’illah Mawardi.

Dapil 4 (Lumbang, Pasrepan, Kejayan, Gondangwetan dan Winongan) yakni M.Yusuf Daniyal, Shonhaji Abd Wahid, M. Khoirul Anam, Eko Suyono, Rias Judikari Drastika, Hj Nikmah Jamilah, M.Ghozali, dan Bambang Yuliantoro Putro.

Dapil 5 (Purwodadi, Tutur, Puspo, Purwosari dan Tosari) yakni Abd. Karim, Rudi Hartono, Jumain, M. Aminuddin, Agus Setiya Wardana, Akhmad Mujangki, Sugiarto, dan Achmad Aidzin Utama.

Dapil 6 (Sukorejo, Prigen dan Pandaan) yakni A Wasik Rahman Hamzah, Agus Suyanto, Kasiman, Faizaturrohman, Andri Wahyudi, Sugiyanto, Heru Veri Nur Cahya, Tri Laksono Adi Priyanto, Adib Ghoni Atqon.

(Sumber)