Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, mempunyai beberapa wisata pendakian yang ramah untuk pemula, seperti Gunung Telomoyo dan Ungaran.
Namun, ada satu gunung lagi yang keberadaannya masih belum banyak diketahui orang atau bisa disebut sebagai hidden gem.
Gunung Kendil adalah nama wisata pendakian satu ini. Lokasinya ada di antara Desa Tegaron dan Sepakung, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang.
Kompas.com sempat menjajal langsung mendaki Gunung Kendil ini yang memiliki ketinggian 1.305 meter di atas permukaan laut (mdpl) pada Rabu (30/10/2024).
Titik awal pendakian
Sebelumnya, saya tidak tahu dari mana harus memulai pendakian Gunung Kendil. Saya pun langsung menuju Dusun Watulawang, Desa Sepakung.
Itu karena saya hanya bermodalkan mengamati Google Maps, sehingga mengira pendakian bisa dimulai dari sana sebagai salah satu permukiman terdekat dari puncak Gunung Kendil. Bahkan, puncaknya terlihat jelas.
Namun, saat bertanya kepada seorang warga, saya disarankan untuk menuju Dusun Gesing, Desa Tegaron, karena jalur pendakian ke Gunung Kendil paling enak lewat sana.
Saya pun memacu sepeda motor menuju Dusun Gesing dengan beberapa kali bertanya kepada warga sekitar agar tidak tersasar.
Sesampainya di Dusun Gesing, saya diarahkan ke jalan cor menuju puncak Gunung Kendil yang masih bisa dilalui sepeda motor. Saya pun berkendara sampai ujung jalan cor, lalu memarkirkan sepeda motor di sana.
Ternyata, saat ini basecamp pendakian Gunung Kendil masih belum ada. Wisatawan bisa langsung mendaki tanpa ada pungutan biaya apa pun.
Untuk kendaraan, paling aman diparkirkan di halaman rumah warga dengan meminta izin terlebih dahulu.
Gunung Kendil Banyubiru yang pas untuk pemula
Jalur pendakian Gunung Kendil sudah bagus. Jalan setapak menuju ke puncak jelas dan mudah untuk dilalui.
Dari ujung jalan cor sampai ke puncak, saya membutuhkan waktu sekitar 20 menit. Itu pun sudah saya sambi dengan foto-foto karena pemandangan indah di jalur pendakian.
Jalur pendakian yang jelas dan tidak terlalu jauh membuat Gunung Kendil pas untuk para pendaki pemula.
Meski ketinggiannya hanya 1.305 mdpl, Gunung Kendil di Banyubiru ini menyuguhkan keindahan panorama alam.

Wisatawan bisa menyaksikan Rawa Pening yang tampak bagaikan kubangan raksasa dan Gunung Ungaran di ufuk barat.
Selain itu, terlihat pula gunung-gunung di sekitar, yakni Gunung Telomoyo, Gunung Kelir, Gunung Merbabu, hingga Gunung Gajah.
Puncak Gunung Kendil tidak terlalu luas, sehingga hanya bisa menampung beberapa tenda. Saat cuaca cerah, wisatawan bisa menyaksikan indahnya sunrise atau sunset.
Selain itu, Gunung Kendil juga pas bagi mereka yang ingin menikmati gemerlap cahaya lampu Kota Salatiga pada malam hari.