AMPG Siap Go Digital Hadapi Asymmetric Warfare

AMPG

Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (PP AMPG) baru saja dilantik Jumat malam (3/3/18) lalu. Dengan jargon Rumah Kaum Milenial, AMPG siap merebut hati pemilih pemula untuk memenangkan Partai Golkar.

Diantaranya adalah Bidang Media dan Teknologi Informasi dibawah Wakil Ketua Umum (Waketum) Adanti Hartarto yang membawahi Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Media Sosial (Medsos), Publikasi dan Dokumentasi (Pubdok), Media dan Jurnalistik, Kehumasan dan Desain Grafis.

Bergerak cepat, Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) langsung kumpul melaksanakan rapat internal di Senayan Arcadia, Senin malam (6/3/18). Rapat ini bertujuan mematangkan berbagai program kerja yang akan segera direalisasikan.

“Sesuai misi AMPG Go Digital, bidang kami akan menyiapkan infrastruktur, ekosistem hingga kapasitas SDM yang mumpuni untuk mencapainya” ujar Ketua Bidang TIK; Achmad Annama Chayat.

Sementara Wasekjen Bidang TIK Andreas Nandiwardhana menegaskan bidangnya segera menyiapkan big data yang berisi kader-kader muda yang potensial menjadi pemilih Golkar.

“Kami akan siapkan database dari kader-kader muda baik dari internal Partai Golkar, seperti BMK 1957, Gema MKGR dan Baladhika Karya mapun dari eksternal, terutama terkait komunitas hobi, gim online hingga penggemar olahraga” ujar Andre.

Di kesempatan yang sama, Wabendum Bidang TIK Faisal Hasan Basri memastikan seluruh kader akan bekerjasama meraih AMPG Go Digital.

“Ya, kita akan pastikan tiap bidang di bawah kepemimpinan Adanti Hartarto bahu membahu menyukseskan program AMPG Go Digital. Karena ini eranya asymmetric warfare jadi kita harus menyiapkan diri menghadapi Cyber War” pungkas Ical.