BWF Konfirmasi Penghitungan Poin Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 Ditutup

Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) mengonfirmasi penutupan kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 pada Jumat (28/5/2021) sore WIb. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh BWF melalui laman resminya.

Proses kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 sendiri rencananya akan ditutup secara resmi pada 15 Juni 2021. Akan tetapi, dengan tidak adanya turnamen lagi maka BWF memutuskan untuk menutup langsung periode pengumpulan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

“BWF dapat mengonfirmasi tidak ada turnamen lebih lanjut yang akan dimainkan untuk selama periode kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020,” bunyi pernyataan BWF, Jumat (28/5/2021).

Pernyataan tersebut kemudian mendapat konfirmasi langsung dari Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund. Ia mengatakan tidak ada peluang tambahan poin lagi bagi para pemain sehingga daftar peringkat pada saat ini tidak akan berubah.

“Proses kualifikasi Olimpiade ditutup karena tidak ada peluang tambahan bagi pemain untuk mendapatkan poin,” ucap Lund, melansir dari laman resmi BWF, Jumat (28/5/2021).

Seperti diketahui, sejatinya ada beberapa turnamen yang masih bisa dimainkan para pebulu tangkis untuk merebut poin Olimpiade Tokyo 2020. Sebut saja seperti turnamen India Open, Malaysia Open, dan Singapura Open.

Akan tetapi, dengan adanya pandemi Covid-19 yang semakin meningkat membuat turnamen tersebut ditunda hingga dibatalkan. Alhasil, para pebulu tangkis kini tinggal menunggu waktu untuk tampil di Olimpiade Tokyo 2020 yang akan berlangsung pada 23 Juli – 8 Agustus 2021.

Selanjutnya, BWF akan meminta konfirmasi dari para pemain yang lolos untuk mentas di Olimpiade Tokyo 2020 hingga 5 Juli 2021. Ada pun pada nomor tunggal akan diisi 38 pemain, sedangkan pada nomor ganda akan diisi masing-masing 16 pasangan.

“Namun, kami masih perlu menerima konfirmasi dari Komite Olimpiade Nasional dan Asosiasi Anggota, untuk memungkinkan realokasi, dan ini akan memakan waktu beberapa minggu untuk menyelesaikannya,” lanjutnya.

Tim bulu tangkis Indonesia sendiri telah memastikan tujuh wakil untuk berlaga di ajang empat tahunan tersebut.

Ada pun ketujuh wakil tersebut adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. {okezone}