Happy Bone Nilai Samad Berat Jadi Capres 2019

Happy Bone Abraham Samad

Mantan Ketua KPK Abraham Samad tertarik untuk maju dalam pertarungan Pilpres 2019. Dia mengklaim telah didukung sejumlah partai untuk maju. Dia berniat keliling bertemu dengan para pimpinan partai.

Menanggapi hal itu, Ketua DPP Partai Golkar Happy Bone Zulkarnain menilai, pekerjaan Abraham Samad jika ingin maju pilpres sangat berat. Terlebih, tak ada satupun survei yang menempatkan Samad bersaing dengan kandidat lainnya.

“Secara objektif ilmiah dari beberapa hasil survei hampir tidak ada yang memunculkan nama Abraham Samad sebagai salah satu kandidat presiden yang populer di mata masyarakat,” kata Happy, Jumat (25/5).

Kamis (24/5), Samad bertemu dengan Presiden PKS Sohibul Iman. Selanjutnya, dia berencana bertemu dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh.

Happy menilai, perlu kerja keras untuk mengangkat elektabilitas. Dia juga menambahkan, sorotan publik terhadap Samad sudah selesai.

“Jadi perlu ada usaha keras dari Abraham Samad untuk bisa mengangkat elektabilitas diri nya, apalagi momen sorotan terhadap dirinya sudah lewat ketika tidak lagi menjabat sebagai ketua KPK,” tutup dia.