Ini 7 Menteri Jokowi Yang Maju Jadi Caleg DPR

Ini 7 Menteri Jokowi Yang Maju Jadi Caleg DPR Radar Aktual

Sebanyak tujuh menteri yang berada di kabinet kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) ikut menjadi calon anggota legislatif (caleg) di pileg 2019 mendatang. Tujuh nama ini juga sudah di izinkan Jokowi untuk maju.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menilai sah-sah saja jika menteri di kabinet Jokowi ikut dalam pesta demokrasi tersebut. “Enggak apa-apa. Saya dulu juga dulu menteri ikut nyaleg,” kata Zulkifli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, (19/7).

Bagi Zulhas – sapaan akrab Zulkifli – sudah lazim dalam dunia politik, jika tidak ikut dalam eksekutif pasti terlibat dalam legislatif. “Kalau tidak di legislatif, eksekutif terus apa? Jadi aktivis kan. Makanya berjuangnya itu ke legislatif atau ke eksekutif. Itu sesuatu yang memang harusnya,” ujar dia.

Untuk diketahui, tujuh menteri dalam kabinet kerja jokowi diusung oleh partai politiknya masing-masing kembali untuk maju sebagai caleg.

Dari PKB mengutus tiga nama caleg yaitu Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi dan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal Eko Putro Sandjojo Eko.

Dari PDI Perjuangan nada nama Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Selanjutnya PAN ada nama Asman Abnur, yang kini menjabat Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Dari PPP mengusung Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, serta Golkar, Nusron Wahid yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI).