Satu-SAtunya Ganda Putra Indonesia di Perempatfinal Japan Open 2022, Fajar/Rian Tak Terbebani

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, lolos ke perempatfinal Japan Open 2022. Uniknya, mereka satu-satunya ganda putra Indonesia di perempatfinal.

Padahal, Indonesia mengirimkan lima ganda putra ke 16 besar. Akan tetapi, hanya Fajar/Rian yang lolos ke perempatfinal.

Meski begitu, Fajar/Rian tidak mau terbebani dengan status satu-satunya ganda putra Indonesia di perempatfinal. Fajar/Rian justru menjadikan ini motivasi untuk berjaya di Japan Open 2022.

Fajar/Rian lolos ke perempatfinal setelah tampil apik di 16 besar, Kamis 1 September 2022. Bermain di Maruzen Intec Arena, Osaka, mereka mengalahkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren, dengan skor 21-9, 17-21, dan 21-12.

Sayang, kemenangan Fajar/Rian tidak diikuti empat ganda putra Indonesia lainnya. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan gugur.

Fajar/Rian tidak mau terbebani dengan kenyataan tersebut. Unggulan kelima ini hanya ingin fokus ke pertandingan perempatfinal.

“Kita tidak terpikir tentang hal lain. Coba fokus pada pertandingan sendiri. Menjadi satu-satunya ganda putra di delapan besar tidak mau kita jadikan beban, malah jadi motivasi untuk memberikan yang terbaik,” ucap Rian, dikutip dari rilis PBSI, Jumat (2/9/2022).

Di perempatfinal, Fajar/Rian akan melawan wakil China yang menumbangkan Ahsan/Hendra, Liang Wei Keng/Wang Chang. Ini menjadi tantangan yang tak mudah bagi ganda putra ranking enam dunia tersebut.

(Sumber)