Sudah Jumpa Luhut dan Bahlil, Airlangga Hartarto Pastikan Tak Ada Munaslub Partai Golkar

Partai Golkar dipastikan tetap solid meski ada sejumlah pihak tidak bertanggung jawab yang mendorong musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) untuk menggulingkan Airlangga Hartarto dari posisi ketua umum.

Di saat bersamaan, Menko Marinves Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia tiba-tiba muncul dan menyatakan ingin maju sebagai ketum Golkar.

Airlangga sendiri sangat yakin Munaslub tidak akan terjadi. Sebab 38 DPD dan seluruh ormas pendukung Golkar masih satu suara bulat mendukung konsolidasi.

Terbaru, Menko Perekonomian itu diam-diam telah bertemu dan berkomunikasi dengan Luhut Pandjaitan dan Bahlil. Dari hasil pembicaraan tersebut, Airlangga yakin wacana Munaslub layu sebelum berkembang.

“Saya sudah bertemu keduanya,” kata Airlangga dalam salah satu talk show yang disiarkan platform digital dan dikutip redaksi Minggu pagi (30/7).

Dalam pertemuan tersebut, Airlangga memastikan komunikasi dengan Luhut dan Bahlil berjalan lancar. Isu Munaslub pun dengan sendirinya akan terkubur.

“Munaslub tuh tidak ada, pergantian ketua umum Golkar tidak ada, solid semua,” tandas Airlangga.(Sumber)