Ini 5 Pebulutangkis Muslim Indonesia Yang Mantap Berhijrah

ADA pebulutangkis Indonesia beragama Islam yang mantap berhijrah. Kelima atlet tersebut ada yang sejak awal sudah memeluk agama Islam, tapi ada juga yang justru mantap berhijrah ketika sudah menjadi mualaf.

Tentu keputusan para atlet bulu tangkis bverhijrah tersebut mempengaruhi permainan mereka di atas lapangan. Ada yang mengubah gaya berpakaiannnya kala bermain, ada juga yang semakin mendalami agama Islam ketika sudah pensiun. Lantas siapa saja mereka?

IKLAN

Berikut 5 Pebulu Tangkis Indonesia Beragama Islam yang Mantap Berhijrah:

5. Adriyanti Firdasari

Adriyanti Firdasari

Adriyanti Firdasari pada 2016 lalu melakukan perubahan besar pada kehidupannya. Usut punya usut, ia memutuskan untuk hijrah dengan memperdalam dan mengikuti ajaran Islam lebih khusyuk lagi dibandingkan sebelumnya.

Pada saat itu, Adriyanti Firdasari mulai mengenakan kerudung untuk menutup bagian auratnya dalam kehidupan dan aktivitas sehari-harinya setelah gantung raket. Kemudian usai pensiun, Adriyanti Firdasari langsung menikah.

4. Mohammad Ahsan

Mohammad Ahsan

Ahsan menjadi satu-satunya atlet dalam daftar ini yang masih aktif bermain. Ia pun dikenal sebagai pebulutangkis yang sangat Islami.

Ahsan sendiri semakin terlihat Islami usai memutuskan berhijrah pada 2016 lalu, tepatnya usai ia memutuskan melakukan umroh.

 

3. Dinar Dyah Ayustine

Dinar Dyah Ayustine

Dinar Dyah Ayustine pernah menghiasi sektor tunggal putri Indonesia. Diketahui, ia memilih untuk hijrah menjadi pribadi yang lebih taat pada agama Islam di 2018.

Hal itu diketahui saat Dinar Dyah Ayustine mengikuti sebuah acara bersama kontingen bulu tangkis Indonesia. Kala itu, ia benar-benar mengenakan hijab dalam kesehariannya di luar lapangan, menutup bagian auratnya sesuai ajaran agama Islam.

Akan tetapi, Dinar belum sepenuhnya menggunakan hijab dalam kesehariannya. Ada beberapa momen ia melepas kerudungnya seperti saat menjalani pertandingan.

2. Maria Febe Kusumastuti

Maria Febe Kusumastuti

Maria Febe mantap berhijrah ketika sudah memutuskan menjadi mualaf. Ia memeluk agama Islam pada 2013 silam.

Kendati sudah menjadi mualaf pada 2013, nyatanya Maria Febe baru mengumumkan pindah agama pada 2017. Tepatnya, saat dirinya berada di Ontario, Kanada, melalui video conference call.

Usai jadi mualaf, Maria Febe Kusumastuti diketahui mengganti namanya menjadi Aisyah Febe. Kabarnya, ia merubah penampilannya dengan mengenakan hijab di kehidupan sehari-hari.

1. Rian Agung Saputro

Rian Agung Saputro

Rian Agung dikenal sebagai salah satu ganda putra terbaik Indonesia yang pernah berduet dengan Mohammad Ahsan. Sama seperti mantan rekannya itu, Rian Agung pun juga memilih berhijrah.

Ketika sudah berhijrah, Rian mengubah penampilannya selama menjalani pertandingan dengan menutupi bagian auratnya dengan mengenakan celana panjang. Selain itu, Rian juga kerap minum di tengah laga dengan posisi badan yang tidak sedang berdiri. Sebagai informasi, minum sambil duduk adalah ajaran agama Islam.(Sumber)