Reliji  

5 Sosok Nabi Yang Terima Suhuf, Wahyu Ilahi Berbentuk Lembaran

Suhuf dikenal sebagai kumpulan wahyu Allah SWT yang diwahyukan kepada para nabi dan rasul. Suhuf merupakan firman Allah SWT yang mengandung petunjuk dan aturan untuk umat manusia, meski tidak selengkap kitab.

Tidak semua nabi dan rasul menerima suhuf, hanya sebagian di antaranya yang Allah SWT pilih untuk menerima wahyu ini. Lantas, siapa saja nabi yang menerima suhuf dari Allah SWT

Suhuf Adalah Wahyu Berbentuk Lembaran

Menurut buku Konsep Mayoritas Ahlussunnah Wal Jamaah karya Idik Saeful Bahri, suhuf adalah wahyu Allah yang disampaikan kepada nabi dan rasul dalam bentuk lembaran-lembaran yang tidak sepenuhnya lengkap.

Sedangkan dalam buku Materi Pendidikan Agama Islam oleh M. Syukri Azwar Lubis, suhuf dijelaskan sebagai kumpulan wahyu Allah SWT yang diberikan kepada rasul untuk disampaikan kepada umat manusia dalam bentuk lembaran-lembaran.

Allah SWT berfirman dalam surah Al A’la ayat 18-19,

اِنَّ هٰذَا لَفِى الصُّحُفِ الْاُوْلٰىۙ ١٨ صُحُفِ اِبْرٰهِيْمَ وَمُوْسٰى ࣖ ١٩

Artinya: “Sesungguhnya (penjelasan) ini terdapat dalam suhuf (lembaran-lembaran) yang terdahulu, (yaitu) suhuf (yang diturunkan kepada) Ibrahim dan Musa.”

Suhuf dapat diartikan sebagai pesan atau ajaran Allah SWT yang singkat dan padat. Walaupun serupa dengan kitab suci, suhuf tidak memiliki tingkat kelengkapan yang sama. Meski demikian, baik suhuf maupun kitab suci berfungsi sebagai panduan bagi umat manusia dalam mengimani Allah SWT dan memahami wahyu-Nya yang diberikan kepada para nabi dan rasul

Nabi yang Menerima Suhuf

Dijelaskan dalam buku Konsep Mayoritas Ahlussunnahwal Jamaah karya Idik Saeful Bahri, disebutkan bahwa Allah SWT menurunkan setidaknya 100 suhuf kepada lima nabi dan rasul yang berbeda. Menurut beberapa ulama, jumlah keseluruhan suhuf mencapai 110.

Berikut ini adalah nabi dan rasul yang menerima suhuf:

  1. Nabi Adam AS menerima 10 suhuf,
  2. Nabi Syits AS menerima 50 suhuf,
  3. Nabi Idris AS menerima 30 suhuf,
  4. Nabi Ibrahim AS menerima 10 suhuf,
  5. Nabi Musa AS menerima 10 suhuf.

Namun, terdapat perbedaan pendapat di kalangan ulama mengenai jumlah suhuf yang diterima oleh para nabi. Beberapa ulama berpendapat bahwa Nabi Musa AS tidak termasuk dalam perhitungan karena sudah memiliki kitab Taurat.

Ada juga yang menyebut jumlah 100 suhuf dengan menghapus Nabi Adam AS dan Nabi Musa AS dari daftar, serta menambahkan Nabi Ibrahim AS menerima 20 suhuf.

Ada juga pandangan yang menyatakan bahwa Nabi Adam AS dan Nabi Ibrahim AS masing-masing menerima 5 suhuf.

Ulama yang berpendapat Nabi Musa AS menerima suhuf menyatakan bahwa wahyu tersebut datang sebelum beliau menerima Taurat, sementara yang lain berpendapat bahwa suhuf yang diterima Nabi Musa AS merupakan bagian dari kitab Taurat. Masing-masing ulama memiliki pandangan yang berbeda mengenai hal ini.

Perbedaan Kitab dan Suhuf

Suhuf dan kitab merupakan wahyu yang diturunkan oleh Allah SWT kepada nabi dan rasul-Nya. Meskipun keduanya adalah wahyu Allah yang diturunkan untuk membimbing umat manusia, terdapat beberapa perbedaan di antara keduanya.

Menurut buku Pasti Bisa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti dari Tim Ganesha Operation, perbedaan tersebut meliputi:

  • Isi kitab lebih lengkap dibandingkan dengan suhuf
  • Kitab adalah wahyu yang telah dibukukan, sedangkan suhuf berupa lembaran-lembaran yang tidak dibukukan
  • Kitab harus disampaikan kepada umat, sementara suhuf tidak memiliki kewajiban untuk disampaikan secara keseluruhan.