Yayasan Al Madinah bekerjasama dengan Atase Agama Kedutaan Besar Kerajaan Arab Saudi menggelar buka bersama terpanjang se-Indonesia di Kota Solo, Jumat (14/3).
Pantauan Inilahjateng.com Buka Puasa Akbar Surakarta 1446 H digelar dikawasan Stadion Manahan. Sejak pukul 15.00 WIB, warga mulai memadati kawasan Stadion Manahan Solo. Meski sempat diguyur hujan, namun warga tetap antusias.
Kota Solo menjadi kota pertama yang mencatatkan rekor MURI sebagai acara buka bersama terpanjang di Indonesia yaitu sepanjang 2,8 kilometer dibandingkan dengan agenda yang berlangsung sebelumnya di tahun 2024, tepatnya di Kota Makassar sepanjang 2,1 kilometer.
Ketua Pelaksana Panitia Berbuka Bersama Hidangan Raja Salman, Rochmat Purwanto mengatakan, pihak Yayasan Al Madinah menyiapkan hidangan untuk 15.000 peserta yang diundang secara gratis.
“Sebagai panitia penyelenggara agar acara berjalan dengan lancar, kami juga membuat perencanaan untuk pengelolaan sampah salah satunya dengan memanfaatkan kembali alas plastik yang digunakan oleh peserta dapat kembali digunakan untuk petani di Solo Raya sehingga tetap menjaga kelestarian dan kebersihan,” katanya.
Menurutnya, pemilihan Kota Solo sebagai lokasi pelaksanaan acara karena menyimbolkan sebagai kota yang toleran yang kaya akan beragam tradisi dan budaya. Berdasarkan hasil survei pada tahun 2024, VOPI (Visions of Peace Initiative) sebagai lembaga internasional yang masuk dalam penerima Hadiah Nobel Perdamaian memberikan penghargaan kepada Solo dengan predikat Kota Toleran Terbaik.
Adapun rombongan Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi yang turut hadir dalam agenda antara lain Kepala Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi Syekh Ahmad bin Isa Al-Hazimiy dan Wakil Kepala Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi, Syekh Barraq Al-Amir.
Kemudian mewakili Utusan Kementerian Agama Arab Saudi (Dari Riyad), Abdullah Yatim Al-Anziy. Utusan Media Kementerian Agama Arab Saudi, Abdul Karim Abdurrahman Al Ghannam dan Abdul Aziz Ibrahim bin Dahham.
Kepala Atase Agama Kedutaaan Besar Arab Saudi, Syekh Ahmad bin Isa Al-Hazimiy menyampaikan ucapan terima kasih dan rasa terima kasihnya kepada pemerintah kota Solo yang memudahkan agenda dapat terlaksana serta keterlibatan para panitia penyelenggara yang menggagalkan terselenggaranya acara berlangsung dengan sukses.
“Saya mewakili pihak Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi mengucapkan rasa terima kasih kepada Walikota Solo yang telah memberikan kemudahan untuk terlaksananya acara buka bersama pada hari ini. Selain itu, terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dan membuat acara berjalan dengan baik. Hidangan buka bersama ini merupakan hadiah dan bentuk kemuliaan Raja Salman. Dengan penuh perhatian Raja Salman menyampaikan jika semua umat di mana pun juga berada dan salah satu cara menunjukkan kasih mengucapkannya dengan memberikan hidangan buka puasa di bulan Ramadhan,” ucapnya.
Sementara itu Walikota Solo, Respati Ardi menuturkan, bahwa pemerintah kota sangat mendukung dan membuka kesempatan untuk berkolaborasi dengan pemerintah setempat.
“Hari ini saya berterima kasih kepada pemerintah Arab Saudi tanpa membedakan, semua warga kota Solo dan sekitarnya diterima dengan baik untuk melangsungkan acara buka bersama. Saya juga mengapresiasi para panitia penyelenggara yang sukses mencatatkan rekor Muri dan membantu dengan Pemkot Solo. Kami berupaya untuk memberikan kemudahan perizinan, menyediakan fasilitas kebersihan dan keamanan. Kedepannya agenda kemanusiaan seperti ini dapat kembali terlaksana,” tuturnya.
Ketua MURI Semarang, Ari Andriani mengungkapkan, jika rekor yang dicatat hari ini merupakan rekor yang ke-21 sejak tahun 2005 yang dilakukan di Kota Solo.
“Kami mendapatkan usulan dari panitia yang mencatat rekor dengan bukber terpanjang sejauh 2,7 kilometer dengan jumlah peserta 10.000 ternyata hari ini bisa lebih banyak 1000 meter sehingga catatan rekornya sejauh 2,8 km. Melihat antusias para peserta yang tidak surut meskipun sempat hujan ya, tapi semua sudah berjalan dengan baik,” ungkapnya.