Max Verstappen Optimis Taklukkan Lewis Hamilton di F1 2020

Pembalap andalan Tim Aston Martin Red Bull Racing, Max Verstappen, memberikan komentar soal dominasi driver Tim Mercedes AMG Petronas, yaitu Lewis Hamilton. Verstappen menyebut bahwa Hamilton memang luar biasa, namun bukan berarti ia tak bisa dikalahkan.

Sebagaimana diketahui dalam enam musim belakangan di F1, Hamilton memang benar-benar menunjukkan dominasinya. Ya, The Boss –julukan Hamilton– hanya sekali gagal menjuarai F1 tepatnya pada musim 2016.

Pada saat itu, Hamilton harus merelakan gelar juara dunia F1 kepada rekan setimnya di Tim Mercedes, yakni Nico Rosberg. Akan tetapi Hamilton kembali keluar sebagai juara dunia F1, dalam edisi tiga musim terakhir.

Dominasi Hamilton di F1 pun membuat namanya disebut-sebut sebagai salah satu pembalap terhebat dalam sejarah ajang balap Jet Darat tersebut. Bahkan tak sedikit yang menyandingkan Hamilton sebagai Dewa Balap di F1.

Namun pandangan berebeda justru diutarakan Verstappen mengenai julukan baru yang disematkan oleh Hamilton. Verstappen mengakui bahwa Hamilton memang luar biasa, namun bukan berarti ia tak bisa dikalahkan dan layak disebut sebagai Dewa Balap.

“F1 sangat bergantung kepada mobil. Lewis memang sangat hebat, dan merupakan salah satu yang terbaik. Mungkin dia mendapat berkah, tetapi Lewis bukan dewa,” ucap Verstappen, seperti disadur dari PlanetF1, Senin (15/6/2020).

“Kami ingin memberikan tantangan, terutama kepada Mercedes. Rasanya kami bisa melakukannya. Saya tak sabar memulai musim ini, karena semua sedang bersemangat dan termotivasi. Apalagi kami musim lalu sangat kompetitif,” tuntas pembalap berpaspor Belanda tersebut. {okezone}