Soal Baliho Mimpi Jadi Presiden, Ahmad Sahroni: Jadi Gubernur Jakarta Juga Tak Apa-Apa

Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, menjawab soal banyaknya baliho dirinya yang bertuliskan ‘Mimpi Jadi Presiden’ di sejumlah daerah termasuk di Palembang.

Hal itu disampaikan pria yang kerap dikenal sebagai crazy rich Tanjung Priok itu saat menghadiri acara Anugerah Lintas Politika Award 2022 di Hotel The Zuri Palembang, Rabu malam (2/3).

Pada malam Anugerah Lintas Politika Award 2022, Lintas Politika Indonesia juga menobatkan Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni sebagai tokoh inspiratif.

“Banyak baliho saya mimpi jadi presiden. Itu memang mimpi saya, tapi bila tidak bisa, jadi gubernur DKI juga tidak apa-apa,” katanya.

Politisi NasDem ini menilai ungkapan sebuah mimpi merupakan hak bagi semua orang. Namun harus diperjuangkan agar mimpi itu bisa menjadi kenyataan.

“Mimpi itu hak semua orang. Tapi ide cemerlang dari mimpi itu harus dituangkan agar mimpi jadi kenyataan,” katanya.

Ahmad Sahroni yang dalam kesempatan itu juga dianugrahi sebagai salah satu tokoh inspiratif Lintas Politika turut memuji keseriusan Gubernur Sumsel, Herman Deru dalam memajukan ‘Bumi Sriwijaya’

“Apa yang dilakukan pak Gubernur saat ini harus diselesaikan. Sumsel ini harus memiliki orang yang memiliki gagasan untuk memajukan Sumsel, termasuk pariwisatanya sehingga makin dikenal,” katanya.

Terlebih, tahun 2022 ini Sumsel telah menjadi tuan rumah Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) yang tentunya akan semakin mendorong tumbuhnya sektor pariwisata.

Seperti diketahui, baliho yang memperlihatkan Anggota DPR RI, Ahmad Sahroni, sempat mejeng di sejumlah sudut Kota Palembang. Baliho itu juga bertuliskan ‘Mimpi Jadi Presiden’.

Setidaknya ada 5 titik baliho dari Wakil Ketua Komisi III DPR RI itu. Seperti; di Jalan Merdeka; Angkatan 45, Radial, Kolonel H Burlian, dan Soekarno Hatta. {kumparan}